PENAJAM – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Daerah Pemilihan (Dapil) Kecamatan Sepaku, Muhammad Bijak Ilhamdani menggelar serap aspirasi (Reses) masa persidangan I tahun sidang 2022–2023, kegiatan tersebut berlangsung di RT 10 Desa Tengin Baru, Kecamatan Sepaku, Minggu (04/12) kemarin.
Ia mengatakan bahwa dalam kegiatan reses kali ini dirinya menerima keluhan warga setempat terkait dengan Tempat Pembuangan Sampah (TPS) dan lampu Penerangan Jalan Umum (PJU).
“Warga Desa Tengin baru mengeluhkan tidak adanya penampungan tempat sampah sementara. Ada juga warga yang meminta untuk lampu penerangan jalan di akses RT 022 Tengin Baru, karena kalau malam gelap sekali, ” jelasnya.

Merespons keluhan warga tersebut, DPRD PPU akan memperjuangkan apa yang menjadi keluhan warga setempat mengenai tempat pembuangan sampah sementara.
“Memang agak kewalahan mengurusi sampah, karena masih tarik ulur dengan badan Otorita. Ini menjadi perkerjaan rumah, nanti kami mencarikan solusi,” ucapnya.
Sedangkan untuk permasalahan PJU lanjut Muhammad Bijak, dirinya bakal meninjau secara langsung titik yang dikeluhkan masyarakat agar ke depannya dapat diperjuangkan.
“Nanti kami tinjau, aspirasi saya memang ada untuk penerangan jalan di tahun depan, tapi bukan di titik itu. Insya Allah ke depan akan dipenuhi karena memang ini merupakan salah satu program kerja saya,” ujarnya.
Ia menambahkan, tidak hanya aspirasi tersebut, masyarakat juga meminta untuk memperjuangkan permasalahan pendidikan, kesehatan dan lain-lainnya.
“Kami akan memperjuangkan aspirasi masyarakat desa setempat. Apalagi Kecamatan Sepaku ini telah ditetapkan sebagai Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, ” pungkasnya.
(Tim liputan sumbernusantara.co.id)

