PENAJAM – Setelah melaksanakan bakti sosial khitanan masal pada Rabu (30/11/2022) kemarin, dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-51 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) , Dewan Pengurus Daerah (DPD) Kopri Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) kembali melakukan bakti sosial yaitu donor darah di Rumah Sakit Aji Putri Botung (RSAPB), Kamis, (1/12/2022).
Saat ditemui usai mengikuti bakti sosial donor darah Ketua DPD Korpri PPU, Pang Irawan mengatakan ini bagian dari rangkaian HUT Korpri selain upacara bendera, khitanan massal, juga menjenguk anggota Korpri yang sedang sakit/terkena musibah, dan terakhir akan kita tutup dengan kegiatan bakti sosial bersih lingkungan baik itu fasilitas umum, perkantoran maupun tempat ibadah.
Lebih jauh, Pang menjelaskan bakti sosial donor darah ini diikuti oleh Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan tenaga harian lepas (THL) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara yang digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Korpri ke 51 tahun.
“Harapannya di Hari Ulang Tahun Korpri ke 51 tahun, (Korpri Kabupaten PPU) semoga bisa terus berbenah menata memperbaiki kesejahteraan seluruh anggotanya,”jelas Pang.
Sementara itu, Ahmad Pada Elo menambahkan hari ini melaksanakan donor darah dengan target sekitar 30 pendonor namun melihat antusiasme yang hadir luar biasa sudah melampaui target.
Lanjut Pada Elo, semoga yang mendaftar semuanya lolos screening karena tidak semua yang mendaftar bisa masuk sebagai pendonor.
“Harapannya Korps Pegawai Republik Indonesia akan mengabdikan dirinya ke masyarakat karena ia memang bekerja untuk masyarakat termasuk tetesan darah yang ada ditubuh mereka itu bisa bermanfaat khususnya untuk masyarakat Penajam Paser Utara,”pungkasnya.
(Sumber : Diskominfo PPU)

