SumberNusantara, PENAJAM – Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Raup Muin apresiasi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) karena telah memberikan bantuan untuk meningkatkan fasilitas rumah sakit.
Diketahui, Kemenkes memberikan bantuan anggaran guna meningkatkan fasilitas Rumah Sakit Pratama Sepaku mencapai Rp 20 Miliar di tahun 2023 untuk pembangunan fisik serta alat kesehatan yang diperlukan.
“Kami mengapresiasi Kemenkes karena telah memperhatikan dan memberikan bantuan kepada Rumah Sakit Pratama Sepaku. Dalam proses pembangunan infrastruktur IKN, Rumah sakit pratama menjadi garda terdepan untuk melayani kesehatan para pekerja pembangunan di IKN Nusantara maupun masyarakat setempat, ” kata Wakil Ketua I DPRD PPU, Raup Muin, Selasa (02/05).
Ia juga mengatakan bahwa saat ini fasilitas RS Pratama Sepaku belum cukup memadai memberikan dalam layanan kesehatan dan membutuhkan penambahan gedung pelayanan.
Dengan begitu, DPRD PPU mengapresiasi langkah Kemenkes yang memberikan bantuan anggaran untuk peningkatan fasilitas RS Pratama Sepaku. Peningkatan fasilitas kesehatan tersebut akan meningkatkan status RS Pratama Sepaku menjadi tipe C.
“Peningkatan fasilitas RS Pratama dari Tipe D menjadi Tipe C akan mampu melayani warga setempat maupun pekerja di IKN Nusantara. Tapi untuk jangka panjang belum cukup karena masih butuh anggaran besar untuk pengembangannya, ” jelasnya.
Sekedar informasi, Kemenkes mengucurkan anggaran di tahun 2023 ini sebesar Rp 20 Miliar diantaranya Rp 12 Miliar untuk pembangunan fisik dan Rp 8 Miliar untuk alat kesehatan.
Sedangkan di tahun 2024 mendatang RS Pratama Sepaku akan mendapatkan anggaran Rp 115 Miliar yakni Rp 80 Miliar untuk penambahan gedung dan Rp 35 Miliar untuk kelengkapan alat kesehatan. (Mad/red)

