
SumberNusantara, PENAJAM – DPRD Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) kembali menyoroti percepatan merealisasikan pembangunan Jembatan Tol Penajam–Balikpapan.
Infrastruktur penghubung itu sangat penting untuk mendukung mobilitas masyarakat serta pertumbuhan ekonomi di wilayah sekitar Ibu Kota Nusantara (IKN).
Sekretaris Komisi III DPRD PPU, Sariman mengatakan pihaknya bersama pemerintah daerah mendorong agar proyek strategis nasional tersebut segera direalisasikan.
Menurutnya, jembatan tol akan menjadi solusi jangka panjang untuk memperlancar konektivitas antarwilayah tanpa bergantung pada transportasi laut.
“Kami sangat mendorong dan memperjuangkan bersama pemda agar pembangunan jembatan tol segera dimulai. Ini bukan hanya penghubung, tapi juga penunjang utama aktivitas ekonomi dan mobilitas masyarakat,” ucap Sariman, Minggu (25/5/2025).
Ia menyebut lokasi pembangunan jembatan tersebut direncanakan akan menghubungkan kawasan pantai Kelurahan Nipah-Nipah di PPU dengan kawasan Melawai di Kota Balikpapan.
Jika terealisasi, jembatan ini akan memangkas waktu tempuh dan mendukung efisiensi logistik antarwilayah.
Sariman juga menekankan bahwa keberadaan jembatan tol akan memberikan dampak luas terhadap pengembangan IKN dan kawasan penyangga sekitarnya.
“Jembatan ini akan menjadi akses vital menuju IKN dan akan membuka peluang pertumbuhan ekonomi baru di PPU dan Balikpapan,” jelasnya.
Dirinya berharap Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) segera mengambil langkah agar pembangunan jembatan tol bisa segera dimulai dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. (Adv)