SumberNusantara, PENAJAM – Badan Pengurus Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menggelar Forum Bisnis (Forbis) di Universitas Gunadarma, di Desa Giripurwa, Kecamatan Penajam, Sabtu (19/8/2023).
Dalam kegiatan tersebut yakni Bupati Penajam Paser Utara Hamdam, Ketua Badan Pengurus Daerah (BPD) HIPMI Kalimantan Timur (Kaltim) Bakri Hadi, Perwakilan Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN), Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian dan Perdagangan (Diskukmperindag) Kabupaten PPU Saidin.
Selain itu, juga dihadiri ratusan peserta dari pelaku UMKM, mahasiswa dari beberapa Universitas yang sedang melaksanakan kegiatan KKN, pemuda Kabupaten PPU dan lain sebagainya.
Pada kesempatan tersebut, Ketua BPD HIPMI Kaltim Bakri Hadi mengatakan bahwa pemindahan IKN di sebagian besar wilayah Kecamatan Sepaku menjadi suatu berkah bagi masyarakat Kabupaten PPU.
“Pembangunan IKN Nusantara di Sepaku saat ini semakin masif, tentu ini dapat menjadi peluang bisnis yang besar jika dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat setempat, ” ujarnya.

lebih lanjut, Bakri Hadi mengatakan bahwa ada belasan ribu proyek yang akan masuk di Kalimantan Timur dan nantinya ratusan ribu pegawai pemerintah pusat akan pindah dari Ibukota Lama ke IKN. Banyak warga dari luar masuk ke Kaltim tentu akan membuka peluang usaha, baik bidang konstruksi, warung, jasa dan lainnya.
Bakri Hadi mengatakan pemindahan IKN Nusantara menjadi peluang besar bagi masyarakat lokal untuk membuka pelung usaha bagi generasi muda di Kabupaten PPU.
“Peluang usaha ini harus dimanfaatkan bagi masyarakat PPU,” pungkasnya. (Tim liputan SumberNusantara.co.id)

