SumberNusantara, PENAJAM – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Syahrudin M Noor menghadiri upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional dengan mengusung tema Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan, kegiatan tersebut berlangsung di halaman Kantor Bupati PPU, Jum’at (10/11/2023).
Ketika ditemui usai Upacara, Syahrudin mengajak kepada generasi muda dapat menciptakan karya dengan inovasi dan kreativitas untuk mewujudkan kemajuan bangsa dan negara.
“Momen Hari Pahlawan ini kami menyemangati para pemuda atau generasi muda, agar semakin maju, dan berkarya penuh dengan inovasi dan kreativitas yang tinggi,” ucapnya.

Momentum hari pahlawan nasional ini, Ia juga meminta kepada seluruh masyarakat untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Negara Indonesia.
Ia juga menimpali di momen bersejarah ini yakni hari pahlawan dapat dapat menumbuhkan rasa perjuangan dan memberikan kontribusi dalam membangun Negara Indonesia.
“Saya kira saat ini kita harus bangkit, saat ini kita tidak lagi berjuang untuk kemerdekaan, melainkan kita berjuang untuk membangun wilayah Indonesia khususnya di PPU, apalagi saat ini sebagian Kabupaten PPU menjadi Ibu Kota Nusantara atau IKN,” pungkasnya. (Adv/mad/red)

